Tuesday, October 24, 2023

KEBERANIAN

Ini dia salah satu quotes Pramoedya yang terkenal. Ia mengingatkan setiap orang untuk selalu berterima kasih kepada pencipta kehidupan. Berbagai orang, berbagai kalangan dan juga berbagai status. 


 

Wednesday, December 14, 2022

Galau

terjebak dalam lamunan tentang nama
paras ayu selimut jiwa
senyum manis basahkan sukma
tawa riang kobarkan bara

tajam mata menusuk dada
hilangkan segala rasa
butakan semua indra
tertinggal sebuah nama

puisi mentari

datang dan pergi
kemudian kembali
dan terus menerangi
untuk hangatkan bumi

datang dan pergi
kemudian kembali
meninggalkan kesan dihati
dalam perjalanan hidup ini

Monday, September 2, 2013

Kita berdua hanya manusia

Kita berdua hanya manusia
Hanya mampu berdoa
Bersyukur tentang apa yang kita punya

Kita berdua hanya manusia
Hanya mampu berdoa
Dan berusaha menjaga apa yang kita punya

https://twitter.com/satriyogiri

Tuesday, February 12, 2013

Rindu


Rindu
Aku menunggu
Dalam gelap
Tepat di depan daun pintu
Aku menunggu
Aku menunggu
Di bawah hujan
Masih di depan daun pintu
Aku menunggu
Aku menunggu
Di balik pintu
Sampai engkau buka pintu
Aku menunggu
Aku menunggu
Kini ku tahu
Aku benar-benar
Rindu

Sunday, February 3, 2013

Adinda


Adinda
Mentari mulai tenggelam ketika itu dian mulai dinyalakan
Kala itu pula engkau ucapkan kata saying
Disaksikan bintang-bintang dengan payungan sang rembulan
Semua itu hanya menjadi bayang-bayang
Adinda
Masih ingatkah engkau
Dengan ramuan the
Yang engkau tuangkan dalam sebuah gelas
Ketika itu hujan turun tidak begitu lebat
Adinda
Masa itu adalah masa indah
Masa dimana kita merajut kasih
Membuat cerita tentang masa depan kita
Aku masih seperti dulu adinda
Mencintai mu
Seperti aku menyayangi diriku